18 May 2011

Satu bulan lebih dua puluh hari

Satu bulan lebih dua puluh hari lagi insyaAlloh saya akan menikah.. *GLEK*


Tidak terasa waktu berjalan begitu cepat. Sekarang sudah bulan mei, dan kurang satu bulan setengah  lagi saya akan berganti status menjadi seorang “Istri”. (tolong diaminin ya….). Rasanya seperti tidak percaya bahwa semakin hari semakin mendekati hari H. Berbagai perasaan berkecamuk didalam hati, antara takut, bahagia dan dag dig dug menjelang hari hari sakral tersebut.

Sepertinya semakin mendekati hari H emosi saya juga sering naik turun. Apakah ini yang dinamakan stress pranikah? Kenapa harus stress ya? Oh.. saya tidak tahu jawabannya namun yang mungkin bisa saya jawab adalah perasaan yang campur aduk itu tadilah yang menimbulkan stress pranikah pada diri saya. satu bulan setengah saya rasa waktu yang singkat untuk mempersiapkan semuanya. Namun bukan berarti harus berlama-lama.

Seringkali ketika sedang mengobrol dengan teman yang sudah berkeluarga, saya menjadi sangat agresif ingin bertanya seputar masalah keluarga. Karena wawasan saya tentang berkeluarga juga tidak begitu banyak. Saya hanya melihat lingkungan dimana saya tinggal dan kehidupan teman-teman saya. Ah saya tidak mau berfikiran negatif. Nanti malah semakin membuat saya takut saja menghadapi hari itu. Berdoa saja semoga semuanya dimudahkan oleh Alloh dan diberikan yang terbaik untuk semuanya. Amin.


Tiba-tiba terbayang saat sakral itu tiba.

No comments:

Post a Comment

Leave comment